Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Universitas Nusantara PGRI Kediri mengadakan kegiatan Pesta Demokrasi yang berlangsung pada tanggal 2 Juni 2024 di Ruang J15 – J16 Kampus 1 Universitas Nusantara PGRI Kediri.
Kegiatan ini bertujuan untuk mengkaji AD/ART himaprodi, menilai laporan pertanggung jawaban dari pengurus harian, memilih ketua himaprodi dan wakil ketua himaprodi yang baru dan memilih anggota yang akan di delegasikan ke DPM. Peserta dari kegiatan ini merupakan anggota Himpunan Mahasiswa Progam Studi PPKn dan peserta peninjau. Peserta peninjau tersebut dari BEM Universitas, Dewan Perwakilan Mahasiswa, BEM FKIP, Komisi Pemilihan Raya Mahasiswa dan Badan Pengawas Pemilihan Raya Mahasiswa.
Kegiatan ini diawali dengan laporan oleh Ketua Pelaksana yaitu Ragil Winarno, dilanjut dengan sambutan oleh Ketua Himaprodi PPKn yaitu Anita Wahyu Ramayani, Presiden Mahasiswa BEM Universitas yaitu Bisma Ziyad Arafat dan diakhiri oleh Pembina Himaprodi PPKn yaitu Yunita Dwi Pristiani, S.Pd., M.Sc. sekaligus membuka acara Pesta Demokrasi.
Setelah melakukan pembukaan acara, pimpinan sidang memimpin jalannya acara dari sidang pleno 1 hingga sidang pleno 3. Pada saat sidang pleno 3, forum sidang memilih Presidium untuk menggantikan pimpinan sidang & memimpin jalannya sidang. Presidium sidang memimpin jalannya sidang pleno 4 hingga sidang pleno 8.
Hasil dari kegiatan ini yaitu penetapan AD/ART Himaprodi, diterimanya Laporan Pertanggung Jawaban BPH, terpilihnya M. Nanang Ramadhan & Afdhal Widian Kusuma sebagai Ketua & Wakil Ketua Himaprodi PPKn periode 2024/2025 dan terpilihnya Ade Irfan Maulana sebagai delegasi Dewan Perwakilan Mahasiswa dari Himaprodi PPKn. (HER)